Jadwal Training 2024

Fraud Auditing In Insurance Industry

 

Fraud Auditing In Insurance Industry

Penyelenggaraan usaha secara sehat, dalam arti menjunjung tinggi etika dan norma bisnis dan berpijak pada prinsip-prinsip Good Corporate Governance akan ikut membantu dan mendiring terciptanya ketertiban dan keteraturan tatanan sosial dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Sementara desakan dan himpitan serta tuntutan kebutuhan hidup yang tidak dapat dipenuhi secara memadai oleh sistem dan mekanisme kerja perekonomian akan menumbuhkembangkan sifat-sifat dan motivasi untuk melakukan pelanggaran terhadap etika dan norma dalam bermasyarakat.

Sebagaimana dimaklumi pertumbuhan penduduk yang selalu lebih cepat dari pertumbuhan sumber daya ekonomi, dan penyebaran perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan telah memunculkan iklim persaingan yang semakin kompetitif dan cenderung melanggar etika dan norma. Pelanggaran etika dan norma bisnis tumbuh subur mana kala upaya penegakan hukum dalam masyarakat semakin lemah. Fenomena ini ikut mewarnai berkembangnya praktik – praktik kerja yang semakin jauh dari norma dan etika bisnis. Tindakan kecurangan (fraud) hampir terjadi disemua sektor kehidupan, mulai dari kalangan birokrat termasuk unsur penegak hukum, para profesional dan dunia bisnis, tidak terkecuali dalam industri jasa keuangan seperti perbankan dan asuransi. Dalam bahasa populer yang sederhana dikatakan bahwa kecurangan atau fraud dapat terjadi dimana saja, kapan saja dan oleh siapa saja.

Fraud telah menjadi faktor penghambat timbulnya kepercayaan dan telah merusak dan menghancurkan kepercayaan yang pada gilirannya meruntuhkan kejayaan. Oleh karena itu, untuk menjaga kepercayaan publik dan meningkatkan market share perlu terus menumbuhkembangkan praktik bisnis yang sehat, dengan melakukan pendeteksian dan pencegahan terhadap peluang terjadinya fraud tidak terkecuali pada setiap institusi bisnis.

Metode Pelatihan :
Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah lektur, workshop, studi kasus dan konsultasi interaktif.

Sasaran Pelatihan :
Setelah mengikuti pelatihan ini peserta akan mendapatkan :

  • Memberikan tambahan wawasan dan pengetahuan serta pendalaman pemahaman terhadapa masalah fraud
  • Meningkatkan keterampilan untuk melakukan pendeteksian dan melakukan tindakan pencegahan secara dini atas peluang terjadinya fraud

Outline :
1. OVERVIEW FRAUD-AUDITING
a. Terminologi
b. Pihak-Pihak yang Terlibat Fraud
c. Faktor-Faktor yang Mendorong Terjadinya Fraud
d. Faktor-Faktor yang Dapat Mempengaruhi Terjadinya Fraud
e. Usaha Mengurangi Fraud
f. Symtomps
g. Warning Sings

2. PEMANFAATAN TEKNOLOGI
a. Audit dengan Teknologi Informasi
b. Sistem Pengamanan Jaringan dan Komputer
c. Internet

3. MEMBANGUN BUDAYA DAN ETIKA PERUSAHAAN
a. Three General Models for ethical decision making
b. Ethics Awareness
c. Managing values
d. The moral compas

4. BISNIS ASURANSI
a. Konsep dan Mekanisme Bisnis Asuransi
b. Jenis dan Modus Operandi fraud Dalam Bisnis Asuransi
c. Teknik Pedeteksian & Pencegahan fraud Dalam Bisnis Asuransi
d. Teknik Melakukan Investigasi fraud Dalam Bisnis Asuransi

5. CASE STUDY

Bagikan:

KONTAK CEPAT

Tags

Avatar photo

 

Jika ada kebutuhan Inhouse training atau kelas khusus silahkan hubungi 0851-0197-2488 / 0899-8121-246 Petrus Soeganda. Untuk mengundang Petrus Soeganda sebagai Pembicara Internet Marketing

Tinggalkan komentar

Chat dengan kami
CV INFO SEMINAR
0899-8121-246