Jadwal Training 2024

Smart Negotiation Workshop: Strategies, Tools & Techniques of Winning Negotiations (JAKARTA)

 

Smart Negotiation Workshop: Strategies, Tools & Techniques of Winning Negotiations (JAKARTA)

Tanggal    
Sabtu, 30 Mei 2015

Jam Pelaksanaan    
8:30 – 17:00

Tempat 
Hotel Asana Kawanua (d/h Kawanua Aerotel), Jl Cempaka Putih Raya No: 120 , Jakarta Pusat 10510 (belakang Dwima Plaza, Jl A Yani, Jakarta Pusat).

Pembicara / Fasilitator  
Program ini, dari penyiapan modul sampai penyampaian pelatihan, dilakukan oleh pembicara yang berpengalaman mendesain dan memberikan pelatihan kepada berbagai kalangan/industri: perbankan/BPR, farmasi, industri berat, consumer goods, jasa dll, sehingga lebih “nyambung” dengan para peserta.

Herman Harsono, MM
Berpengalaman korporasi selama 30 tahun di bidang Sales dan Marketing, terutama di perusahaan farmasi (Bristol-Myers, Bayer dan Eli Lilly) dan alkes (Bayer Dental dan PT Andini Sarana). Memulai karir sebagai salesman, sampai mencapai posisi Senior Manager dan Chief Operating Officer. Mempraktekkan corporate coaching selama 5 tahun ketika bekerja di sebuah perusahaan Fortune 500, Eli Lilly.

Sejak tahun 2001 berkiprah sebagai konsultan pelatihan coaching, sales, marketing dan management melayani perusahaan nasional maupun multinasional dari berbagai industri, a.l. Consumer Goods (OT), Banking (Permata, berbagai BPR), Apparel (LeaJeans) dan Farmasi (Abbott, Astra Zeneca, Dankos, Pharos, Century, Alpharma dll), industri berat (CakraTunggal Steel).

Pendidikan: Magister Manajemen dari IBII (sekarang Kwik Kian Gie Business School). Pendidikan Akta V dari IKIP melengkapi kualifikasinya dalam penyusunan materi untuk tertiary/adult education.

Vincent Hady, MM
Berpengalaman sebagai praktisi di dunia pemasaran selama lebih dari 20 tahun diberbagai perusahaan terkenal sampai mencapai posisi Senior Manager (Bhinneka Usada Raya, Otsuka dan perusahaan farmasi Amerika: Eli Lilly).

Berpengalaman memberi training coaching, soft skills, sales, marketing, leadership dan management kepada berbagai perusahaan.

Pendidikan: Magister Manajemen dari PPM. Mendalami Business Performance Coaching dari Brian Tracy Focal Point Coaching di Arizona, USA. Certified Trainer dalam public speaking dengan modul Grab Your Audience! yang dikembangkan James Gwee. Memberikan pelatihan dalam berbagai bidang kepada berbagai perusahaan.

Harga     
Early bird fare (pendaftaran selambatnya 25 Mei 2015): Rp 1.550.000 per peserta atau Rp 1.400.000 per peserta bila mendaftar 3 peserta atau lebih dari perusahaan yang sama.
Setelah 25 Mei 2015: Rp 1.750.000 per peserta.

Materi    

  1. Kunci keberhasilan negosiasi
  2. Melakukan negosiasi yang terarah sejak persiapan sampai pelaksanaan dan mendapat komitmen
  3. Berbagai strategi, alternatif dan opsi dalam negosiasi
  4. Mengenal berbagai situasi untuk memutuskan opsi yang akan diajukan
  5. Menghadapi lawan yang memiliki power
  6. Memanfaatkan berbagai faktor yang memperkuat posisi tawar
  7. Keberhasilan negosiasi tanpa mengorbankan bisnis jangka panjang
  8. Strategi menghindari situasi “Dead lock”
  9. Menghindari berbagai perangkap negosiasi

Wajib diikuti oleh    
Siapa saja yang ingin meningkatkan efektivitas melakukan negosiasi dengan (calon) customer, misalnya penjual dengan pembeli, tenaga operasional bank dengan nasabah, purchasing dengan supplier, management dengan principal, dsb.

Bagikan:

KONTAK CEPAT

Tags

Avatar photo

 

Jika ada kebutuhan Inhouse training atau kelas khusus silahkan hubungi 0851-0197-2488 / 0899-8121-246 Petrus Soeganda. Untuk mengundang Petrus Soeganda sebagai Pembicara Internet Marketing

Tinggalkan komentar

Chat dengan kami
CV INFO SEMINAR
0899-8121-246